Bupati Majalengka Usulkan Perbaikan Sarana Infrastruktur

Written By Unknown on Rabu, 25 Maret 2015 | 12.14

istimewa

BERTEMU MENTERI - (ki-ka) Bupati Majalengka, Sutrisno foto bersama Menteri PU dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadi Muljono; Anggota DPR RI Maruarar Sirait; dan mantan Bupati Kuningan, Aang Hamid Suganda seusai mengusulkan perbaikan sarana infrastruktur di Kabupaten Majalengka, Sumedang, dan Kuningan di Kantor Kementerian PU dan Perumahan Rakyat di Jakarta, Selasa (24/3/2015) petang. 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ida Romlah

MAJALENGKA, TRIBUNJABAR.CO.ID  - Pada pertemuan dengan Menteri PU dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadi Muljono, Bupati Majalengka Sutrisno mengajukan anggaran perbaikan jaringan instalasi air minum di Kabupaten Majalengka. Pertemuan dilakukan di kantor Menteri PU dan Perumahan Rakyat di Jakarta, Selasa (24/3/2015).

Perbaikan tersebut meliputi Kecamatan Rajagaluh, Kecamatan Leuwimunding, Kecamatan Palasah, dan Kecamatan Sumberjaya dengan anggaran sebesar Rp 50 miliar.

Selain itu juga mengajukan anggaran pembangunan jembatan yang menghubungkan Majalengka dan Sumedang yakni di Desa Sidamukti dan Desa Kadu, dan Jembatan Padabeunghar yang menghubungkan Majalengka dan Kuningan.

Dalam rencana pembangunan jembatan yang menghubungkan tiga kabupaten tersebut, kata bupati asal PDI Perjuangan, ini bertujuan mewujudkan wisata terpadu yang telah dicanangkan bersama. "Kalau pembangunan ketiga jembatan ini ditaksir menelan anggaran Rp 15 Miliar," ujar bupati  dalam rilis yang diterima Tribun, Rabu (25/3/2015). (roh)

Apa tujuan utama dari sang bupati datang ke kantor Menteri PU, bisa dibaca di edisi cetak Tribun Jabar, Kamis (26/3/2015). Ikuti berita-berita menarik lainnya melalui akun twitter: @tribunjabar dan fan page facebook: tribunjabaronline.


Anda sedang membaca artikel tentang

Bupati Majalengka Usulkan Perbaikan Sarana Infrastruktur

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2015/03/bupati-majalengka-usulkan-perbaikan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Bupati Majalengka Usulkan Perbaikan Sarana Infrastruktur

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Bupati Majalengka Usulkan Perbaikan Sarana Infrastruktur

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger