TRIBUNJABAR.CO.ID - Sebuah video diunggah ke internet yang diklaim menunjukkan pemenggalan sandera Jepang, Kenjo Goto, oleh kelompok yang menamakan diri Negara Islam atau ISIS. Video menunjukkan seorang pria beraksen Inggris memenggal kepala Goto.
Di video tertera pula simbol yang sama dengan simbol-simbol sejumlah video ISIS sebelumnya.
Pemerintah Jepang menyatakan sedang mencari tahu keaslian video, sementara Amerika Serikat mengecam keras tindakan kelompok militan tersebut.
"Kami bekerja untuk mengukuhkan keaslian video. Amerika Serikat mengecam keras aksi ISIS dan kami menyerukan pembebasan segera semua sandera," kata juru bicara Dewan Keamanan Nasional Bernadette Meehan.
Video itu muncul kurang dari seminggu setelah seorang warga negara Jepang, Haruna Yukawa, dipenggal.
Perundingan
Goto, 47 tahun, adalah seorang wartawan lepas terkenal dan pembuat film yang pergi ke Suriah Oktober lalu. Dilaporkan, ia pergi ke Suriah untuk membebaskan seorang warga Jepang lainnya, Haruna Yukawa.
Anda sedang membaca artikel tentang
Heboh Video Pemenggalan Sandera Jepang oleh ISIS di Internet
Dengan url
http://jabarsajalah.blogspot.com/2015/02/heboh-video-pemenggalan-sandera-jepang.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Heboh Video Pemenggalan Sandera Jepang oleh ISIS di Internet
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Heboh Video Pemenggalan Sandera Jepang oleh ISIS di Internet
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar