Kapal Malaysia Temukan Puing Diduga Tangga Darurat

Written By Unknown on Kamis, 01 Januari 2015 | 12.14

PALANGKARAYA, TRIBUN - Tim gabungan evakuasi musibah pesawat AirAsia QZ8501 kembali menemukan puing-puing yang diduga bagian dari pesawat. Serpihan tersebut diambil dari perairan Teluk Kumai, ke Posko Pelabuhan Panglima Utar, Kalimantan Tengah.

Puing yang terdiri dari tangga darurat (emergency stairs) tersebut tiba di pelabuhan pada pukul 10.15 WIB. Puing tersebut dibawa ke posko pelabuhan oleh Kapal Polisi Punai dari kapal Malaysia KD Lekir.

"Tangga darurat, itu hasil titipan kapal malaysia KD Lekir 26, Alhamdullilah bisa sampai Kumai," ujar Kapolda Kalteng Brigjen Pol Bambang Hermanu, Kamis(1/1/2015).

Selain itu menurut Bambang berdasarkan laporan yang diterimanya, puing tersebut ditemukan sekitar pukul 01.00-02.00 WIB di titik lokasi 03 derajat 53 86 LS dan 110 derajat 45 42.

"Pukul 05.30 tadi diserahkan jam 1 atau 2 dini hari ditemukan," katanya.

Setelah diserahkan secaa simbolis kepada Basarnas, puing tersebut selanjutnya dibawa ke Lanud Iskandar, Pangkalanbun untuk disatukan dengan puing lainnya.

"Diserahkan ke Basarnas untuk diteliti KNKT," tuturnya. (tribunnews)


Anda sedang membaca artikel tentang

Kapal Malaysia Temukan Puing Diduga Tangga Darurat

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2015/01/kapal-malaysia-temukan-puing-diduga.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kapal Malaysia Temukan Puing Diduga Tangga Darurat

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kapal Malaysia Temukan Puing Diduga Tangga Darurat

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger