TRIBUN - Laga-laga terakhir Arsenal di musim 2013-2014 ini sangatlah penting, sehingga Arsene Wenger pun tak mau berjudi. Dia akan menurunkan "tim tua" lagi dalam menghadapi Hull City di KC Stadium pada Minggu (20/4/2014).
Saat-saat terakhir musim ini Arsenal memang sedikit tertekan karena taruhannya adalah kompetisi Liga Champions musim depan. Atas alasan itulah Wenger mengambil keputusan ini.
"Pengalaman memang dapat membantu dalam mengambil tindakan, terutama dalam kondisi tertekan, karena pada saat ini kami diharapkan sangat fokus dan efisien dalam menggunakan potensi kami," kata Wenger.
Pelatih asal Prancis itu tidak mengangap Hull City lawan yang enteng, dan dia tahu persis Steve Bruce pasti juga akan mencari 3 poin di KC Stadium. Pemain lawan yang menjadi pehatian Wenger adalah bek Hull Curtis Davies, yang dilihatnya berpengalaman juga. Sementara di lini depan duet Shane Long dan Nikica Jelavic juga terbukti berbahaya dalam beberapa pertandingan terakhir Hull.
Mesut Oezil disebut Wenger akan ikut tim bertandang ke Hull, meski tidak menjadi starter. Gelandang asal Jerman itu sudah mulai berlatih pada Jumat kemarin. Namun Jack Wilshere masih belum bisa dimainkan karena belum pulih benar.
Sementara di sisi Hull, Steve Bruce memang benar-benar berniat memperoleh 3 poin dari pertandingan besok. Kepada Daily Mail dia mengatakan ingin membuat Arsenal tersingkir dari zona Liga Champions, meski pun untuk itu dia memperatruhkan skuadnya berlaga di Liga Europa.
Anda sedang membaca artikel tentang
Wenger Turunkan Tim Tua Hadapai Hull City
Dengan url
http://jabarsajalah.blogspot.com/2014/04/wenger-turunkan-tim-tua-hadapai-hull.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Wenger Turunkan Tim Tua Hadapai Hull City
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Wenger Turunkan Tim Tua Hadapai Hull City
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar