Keraton Kanoman Gelar Upacara Nyiram Gong Sekati

Written By Unknown on Jumat, 10 Januari 2014 | 12.14

CIREBON, TRIBUN - Kesultanan Kanoman Cirebon menggelar ritual Nyiram Gong Sekati, Jumat (10/1). Bertempat di Langgar Alit yang berada di komplek keraton, ritual Nyiram Gong Sekati dilakukan para abdi dalem dengan disaksikan Pangeran Patih, Raja Muhammad Qodiron dan keluarga keraton.

Nyiram Gong Sekati merupakan ritual membersihkan seperangkat gamelan dengan gong sebagai sentralnya. Ritual tersebut digelar dalam rangkaian upacara Muludan di lingkungan keraton. Ritual selalu digelar setiap 8 Mulud berdasarkan penanggalan Jawa atau empat hari menjelang puncak acara Muludan di keraton.

Ritual Nyiram Gong Sekati dimulai sekitar pukul 09.00. Seperangkat gamelan dikeluarkan dari tempat penyimpanannya yakni Gedung Pejimatan, dan kemudian dibawa ke Langgar Alit.

Sepanjang perjalanan dari Gedung Pejimatan menuju Langgar Alit, lantunan salawat nabi terus didengungkan. Ratusan warga yang hadir di komplek Keraton Kanoman pun turut larut mengikuti iring-iringan gamelan yang dibawa para abdi dalem tersebut.

Setibanya di Langgar Alit, seperangkat gamelan itu dijejerkan. Pangeran Patih masuk ke dalam langgar, lalu berdoa dengan dipimpin seorang sesepuh.

Setelah doa selesai, seperangkat gamelan disiram atau dicuci satu per satu. Gong berusia paling tua mendapat giliran pertama untuk dicuci. Kerabat keraton lah yang bertugas mencuci benda purbakala tersebut.

Setelah gong paling tua dibersihkan, gong dan perangkat gamelan lain menyusul dibersihkan. Semua benda itu dibersihkan dengan air bercampur bunga dan minyak wangi. Kemudian digosok dengan bubuk batu bata merah menggunakan sabut kelapa. Setelah semua bersih, perangkat gamelan disiram kembali dengan air bercampur bunga dan minyak wangi.

Setelah semua dibersihkan, perangkat gamelan kemudian dibawa ke Bangsal Sekaten. Di tempat itulah gamelan peninggalan abad ke-16, ini akan dibunyikan nanti malam hingga puncak Muludan. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Keraton Kanoman Gelar Upacara Nyiram Gong Sekati

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2014/01/keraton-kanoman-gelar-upacara-nyiram.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Keraton Kanoman Gelar Upacara Nyiram Gong Sekati

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Keraton Kanoman Gelar Upacara Nyiram Gong Sekati

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger