Ariyanti Wisuda dan Lepas Calon Tenaga Kerja

Written By Unknown on Rabu, 18 Desember 2013 | 12.14

BANDUNG, TRIBUN - Akademi Sekretaris dan Manajemen (ASM) Ariyanti dan Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (LPP) Ariyanti menggelar Wisuda ke-XIV dan ke-XXXI tahun akademik 2012/2013 di Hotel Haris & Convention Bandung Jl Peta, Rabu (18/12). Selain acara wisuda, dilakukan pula acara pelepasan calon tenaga kerja.

Ketua Yayasan Pendidikan Ariyanti, Dr CA Ariyanti PS MH, dalam sambutannya mengatakan, momen wisuda bukanlah sekedar wujud suka cita, tetapi perlu dimaknai bahwa ada fase baru yang akan dihadapi oleh tenaga kerja (manpower) yaitu globalisasi yang saat ini bukan lagi sekadar isu, melainkan kenyataan yang harus dihadapi.

"Pergunakan momen ini sebagai pemicu semangat anda untuk menjadi generasi muda yang selalu siap menjadi pribadi profesional yang disertai mentalitas berkarya yang tangguh serta senantiasa tanpa lelah mengembangkan potensi diri yang anda miliki," katanya.

Ia juga mengatakan, menyikapi pentingnya peran pendidikan dan kualitas manpower dewasa ini, serta dalam rangka selalu mendukung berbagai program pemerintah di bidang pendidikan, Yayasan Pendidikan Aryanti sebagai payung penyelenggara pendidikan ASM dan LPP Ariyanti senantiasa memelihara tekad dalam menjaga eksistensi dan menjadikan mutu lulusan adalah yang utama.

Dan Yayasan Pendidikan Ariyanti melalui ASM dan LPP berinovasi dalam keberagaman program pendidikan yang tidak lain bertujuan untuk mewujudkan berbagai skills yang sesuai dengan kualifikasi permintaan tenaga kerja di dunia industri.

"Bahkan kami senantiasa berupaya membekali pengetahuan, wawasan, dan membangun mental wirausaha yang kami yakini sebagai satu kemandirian dan upaya mengurangi pengangguran di Indonesia," katanya. (tif)


Anda sedang membaca artikel tentang

Ariyanti Wisuda dan Lepas Calon Tenaga Kerja

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2013/12/ariyanti-wisuda-dan-lepas-calon-tenaga.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ariyanti Wisuda dan Lepas Calon Tenaga Kerja

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ariyanti Wisuda dan Lepas Calon Tenaga Kerja

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger