Pelemahan Masih Membayangi Rupiah

Written By Unknown on Kamis, 14 November 2013 | 12.14

JAKARTA, TRIBUN - Nilai tukar rupiah kembali diuji kekuatannya pada perdagangan Kamis (14/11/2013). Tekanan masih membayangi rupiah di tengah pilihan investor asing yang cenderung melepas saham-saham mereka di Bursa Efek Indonesia.

Laju euro yang mulai tertahan kenaikannya seiring persepsi factory output zona euro yang turun dan pertumbuhan yang masih akan melambat. Situasi dimanfaatkan pelaku pasar untuk beralih ke mata uang dollar AS kemarin.

Menurut riset Trust Securities, dollar AS masih menunjukkan tren kenaikan seiring dengan masih beredarnya spekulasi tapering off yang akan mulai dilakukan pada bulan Desember. Belum lagi laju yen yang masih bergerak melemah dengan adanya spekulasi bulan depan Bank of Japan akan menambah stimulus ekonominya.

Sentimen-sentimen tersebut melemahkan nilai tukar Rupiah yang ternyata juga tidak terimbas positif oleh kenaikan BI Rate. Rupiah berada di bawah target support Rp 11.625 per dollar AS. Hari ini diproyeksikan rupiah berada di rentang Rp 11.660-11.582 per dollar AS dalam kurs tengah BI. (kompas.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

Pelemahan Masih Membayangi Rupiah

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2013/11/pelemahan-masih-membayangi-rupiah.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pelemahan Masih Membayangi Rupiah

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pelemahan Masih Membayangi Rupiah

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger