Emil Ingin Bandung Punya Toko The Best Of Bandung

Written By Unknown on Minggu, 20 Oktober 2013 | 12.14

BANDUNG, TRIBUN - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengatakan, dirinya punya mimpi ke depan punya Bandung Store dengan konsep toko online ataupun offline untuk produk dalam dan luar negeri yang isinya "The Best of Bandung". "Jadi produk ini, akan diseleksi dan dijual sebagai wajah Bandung dari segi ekonomi," ujar Emil, panggilan Ridwan disela-sela peninjauan Kickfest, Sabtu (19/10) di Monumen Perjuangan Jabar.

Menurut Emil, nantinya yang dijual di Bandung Store ini tidak hanya baju atau produk clothing. Tapi juga sepatu, atau apapun yang dinilai paling baik di Bandung.

Wali Kota mengatakan, di Kickfest tidak hanya ada kreatifitas fashion, tapi juga menghadirkan band-band. "Pokoknya Bandung pisan," ujarnya.

Ia mengatakan, bukan memuji Kickfest tapi memang bagus dibandingkan bazar-bazar di luar. "Jika melihat kreatifitas bisa bersaing secara internasional," ujar Emil.

Karenanya, untuk bersaing di pasar bebas, Emil mengaku tidak khawatir dengan dengan produk dari Bandung, karena kreatifitasnya yang tinggi, bukannya hanya mengandalkan barang murah.

"Kreatifitas yang membuat produksi barang berumur panjang bukan ajang murah-murahan harga," ujar Emil. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Emil Ingin Bandung Punya Toko The Best Of Bandung

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2013/10/emil-ingin-bandung-punya-toko-best-of.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Emil Ingin Bandung Punya Toko The Best Of Bandung

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Emil Ingin Bandung Punya Toko The Best Of Bandung

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger