Spanduk Caleg Tak Berizin Bertebaran di Kota Bandung

Written By Unknown on Sabtu, 07 September 2013 | 12.14

BANDUNG, TRIBUN--Spanduk calon legislatif (caleg) yang memuat muka-muka lama dan baru calon wakil rakyat itu bertebaran di beberapa titik jalanan di Kota Bandung.

Tak hanya di jalan utama, di jalan-jalan lingkungan pun spanduk-spanduk menjamur. Para caleg yang nampang di spanduk, lengkap dengan nomor urut partai serta normor urut dirinya.

Spanduk caleg banyak terpasang meski pemilihan baru akan digelar tahun 2014. Kepala Bidang Penegakan Produk Hukum Daerah Tedy Wirakusumah mengatakan, spanduk para caleg sering ditertibkan tapi kembali bermunculan. "Spanduk caleg jika diturunkan, saya ditelpon mempertanyakan alasan diturunkan, padahal sudah jelas tak ada izin," ujar Teddy di kantornya, Jumat (6/9).

Teddy mengatakan, spanduk yang tak ada izin pasti ditertibkan siapa pun pemiliknya. "Saya heran kenapa para caleg tak mengajukan izin, padahal untuk spanduk politik gratis tak dipungut biaya," ujar Teddy.

Sementara Kabid Dekorasi dan Reklame Distamkam Kota Bandung, M Taufik, mengatakan, pihaknya selalu bekerjasama denga Satpol PP selalu menertibkan spanduk tanpa izin.
"Kami juga bersama, KPU dan Panwaslu sudah sosislisasi tentang perizinan dan pemasangan spanduk dan baligo ke partai tapi tetap saja banyak melanggar," ujar Taufi

Menurut Taufik, pemasangan spanduk dan baligo caleg kemungkinan dipasang oleh orang yang tidak mengerti aturan. Taufik mengatakan untuk pengajuan izin, tidak sulit hanya l mendatangi kantor Distamkam di Jalan Ambon untuk mengajukan izin. "Proses izin hanya satu hari tanpa ada biaya," ujar Taufik. (tsm)


Anda sedang membaca artikel tentang

Spanduk Caleg Tak Berizin Bertebaran di Kota Bandung

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2013/09/spanduk-caleg-tak-berizin-bertebaran-di.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Spanduk Caleg Tak Berizin Bertebaran di Kota Bandung

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Spanduk Caleg Tak Berizin Bertebaran di Kota Bandung

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger