CIREBON, TRIBUN - Para pendukung Calon Bupati-Wakil Bupati (Cabup) Cirebon 2013-2018 saling adu yel saat debat kandidat cabup di Hotel Aston Cirebon, Kamis (26/9). Akibatnya, ballroom hotel yang dijadikan tempat debat menjadi riuh oleh teriakan yel-yel dari masing-masing pendukung cabup.
Saling adu yel terjadi ketika debat dijeda beberapa menit karena ganti segmen. Ketika itu, kelompok pendukung salah satu cabup meneriakkan yel-yel dukungannya. Kontan, kelompok pendukung cabup lain ikut meneriakkan yel-yel untuk cabup yang didukungnya. Mereka saling berteriak seolah tak mau kalah.
Debat kandidat dimulai pukul 10.00. Sampai berita ini ditulis, debat masih terus berjalan. Keenam pasang cabup yang akan bertarung dalam Pilbup Cirebon hadir semua.
Pilbup Cirebon 2013 digelar Minggu (6/10). Ada enam pasang calon yang bertarung, yakni Moch Insyaf Supriadi-Darusa (perseorangan), Sunjaya Purwadi-Tasiya Soemadi (PDI Perjuangan), Mohamad Luthfi-RR Arimbi Nurtina (PKB dan PBB), Nurul Qomar-Subhan (Partai Demokrat dan Partai Gerindera), Ason Sukasa-Elang Kusnandar (Partai Golkar dan PKS), dan Raden Sri Heviyana-Rakhmat (Hanura, PAN, PKNU, PPI, dan PKPB). (roh)
Anda sedang membaca artikel tentang
Pendukung Cabup Saling Adu Yel Saat Debat Kandidat
Dengan url
http://jabarsajalah.blogspot.com/2013/09/pendukung-cabup-saling-adu-yel-saat.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Pendukung Cabup Saling Adu Yel Saat Debat Kandidat
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Pendukung Cabup Saling Adu Yel Saat Debat Kandidat
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar