BPPKB Ingin Bandung Jadi Destinasi Wisata Dunia

Written By Unknown on Jumat, 02 Agustus 2013 | 12.14

BPPKB Ingin Bandung Jadi Destinasi Wisata Dunia

Deni Denaswara

Sejumlah pengunjung antre di tiap-tiap stan makanan saat digelar Festival Jajanan Bango 2013 di kawasan Monumen Perjuangan Jawa Barat, Bandung, Sabtu (9/2). Aneka suguhan makanan tradisonal disajikan, kegiatan ini diharapkan mengangkat pariwisata kuliner Jawa Barat. 

BANDUNG, TRIBUN - Bandung sebenarnya memiliki potensi dan daya tarik pariwisata yang tidak kalah dengan provinsi lain. Pasalnya, Bandung memiliki sektor yang tidak dimiliki provinsi lain yaitu kuliner dan belanja.

Tidak heran, daya tarik itu membuat banyak maskapai membuka rute dari dan ke Bandung, baik bersifat domestik maupun regional ASEAN. Adalah Tigerair yang menjadi maskapai terkini yang menerbangi Bandung. Maskapai itu mengoperasikan Bandung-Singapura.

Heri Jauhari, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Bandung, merespon positif pengoperasian rute Bandung-Singapura milik Tigerair. Dia menilai, hal itu dapat membuat pariwisata Bandung lebih terdongkrak.

"Bersama BPPKB (Badan Promosi Pariwisata Kota Bandung), kami menargetkan Kota Bandung menjadi destinasi wisata dunia. Jadi, kami harap, kunjungan wisatawan lebih meningkat, tidak hanya kuantitas, tetapi juga kualitasnya," kata Heri di Grand Hyatt Regency, Jalan Sumatera Bandung.  (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

BPPKB Ingin Bandung Jadi Destinasi Wisata Dunia

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2013/08/bppkb-ingin-bandung-jadi-destinasi.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

BPPKB Ingin Bandung Jadi Destinasi Wisata Dunia

namun jangan lupa untuk meletakkan link

BPPKB Ingin Bandung Jadi Destinasi Wisata Dunia

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger