Liburan Natal, Ancol Diserbu 224.000 Pengunjung

Written By Unknown on Rabu, 26 Desember 2012 | 12.14

Rabu, 26 Desember 2012 11:50 WIB

JAKARTA, TRIBUN - Wahana hiburan Taman Impian Jaya Ancol pada saat liburan Natal kemarin dipadati pengunjung. Selama empat hari liburan, Ancol sudah dikunjungi oleh lebih dari 224.000 pengunjung.

Kepala Bagian Promotion Corporate and Media Relation Taman Impian Jaya Ancol Aldhita Prayudi Putra menjelaskan jumlah pengunjung tersebut memadati wahana Ancol sejak 22 Desember hingga 25 Desember 2012.

"Jumlah pengunjung ke Ancol selama empat hari tersebut mencapai 224.442 pengunjung," kata Aldhita kepada Kompas.com di Jakarta, Rabu (26/12/2012).

Menurut Aldhita, rincian jumlah pengunjung tersebut adalah 24.694 pengunjung (22 Desember), 55.259 pengunjung (23 Desember), 70.568 pengunjung (24 Desember), dan 73.921 pengunjung (25 Desember). Hingga awal Januari 2013, Taman Impian Jaya Ancol menargetkan 1,2 juta pengunjung yang datang ke wahana hiburan terkemuka di Jakarta Utara ini.

Untuk bisa mencapai target tersebut, Ancol akan menyiapkan tiga wahana baru. Wahana tersebut adalah TreasureLand "Temple of Fire" di Dunia Fantasi, Crazy "Highest Longest Slide" di Atlantis Water Adventure, dan Wahana Wake Cable "Ancol Epic Cable Park".

"Kami juga mengadakan diskon tiket masuk bagi yang memiliki kartu kredit BNI, BRI, dan Bank Mandiri," tambahnya. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Liburan Natal, Ancol Diserbu 224.000 Pengunjung

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2012/12/liburan-natal-ancol-diserbu-224000.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Liburan Natal, Ancol Diserbu 224.000 Pengunjung

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Liburan Natal, Ancol Diserbu 224.000 Pengunjung

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger