Guru Harus Bangun Kreativitas Siswa

Written By Unknown on Senin, 19 November 2012 | 12.14

Senin, 19 November 2012 11:16 WIB

BANDUNG, TRIBUN -  Keseimbangan otak kanan dan kiri memiliki peranan penting bagi prestasi seorang siswa. Namun, banyak pihak yang tidak menyadari hal tersebut. Padahal keseimbangan otak kiri dan kanan memiliki pengaruh terhadap pola pikir, psikologis, dan faktor lain dalam proses tumbuh kembang.

Product Manager PT Faber-Castell International Indonesia Christian,  mengatakan, salah satu bagian dari pola pikir adalah kreatifitas. Kreatifitas adalah hal yang sangat diperlukan oleh para siswa dalam menghadapi berbagai macam masalah baik disekolah maupun dalam kehidupan sehari-hari.

"Namun sering kali kita bertanya-tanya, bagaimana metode yang praktis dan mudah melatih keseimbangan otak kiri dan kanan? Dan bagaimana mengukur keberhasilan metode pelatihan yang sudah diterapkan?," katanya pada acara Workshop Guru dengan tema "Brain Balancing, Practical Way to Optimize Children's Creativity" yang digelar Faber-Castell, Senin (19/11).

Menurutnya, sosok guru sangat memegang peranan penting dalam membangun sisi kreativitas seorang siswa didik. Hal tersebut menjadi perhatian penting bagi PT Faber-Castell International Indonesia sebagai distributor tunggal produk UHU di Indonesia, untuk mengadakan workshop yang diperuntukan untuk guru.

Kegiatan ini diadakan di 6 kota besar di Indonesia, 19 - 27 November 2012 dengan tema "Brain Balancing, Practical Way to Optimize Children's Creativity". Workshop akan di isi oleh Bapak Yohanes atau biasa disapa Mr. Yo (owner Sanggar Canvas Rumah Kuning di Bandung). Dengan memaparkan materi yang cukup sederhana namun besar manfaatnya, yakni membuat mainan (moving lobster) dari bahan-bahan bekas dengan penggunakan produk UHU.

"Kami berharap setelah para guru mengikuti workshop ini, mereka akan mendapatkan pengalaman berbeda yang bisa mereka terapkan kepada anak didiknnya," katanya.

Ia juga menambahkan bahwa seorang guru akan memiliki nilai tambah dengan memiliki bekal dalam mendidik melalui cara yang menarik dan kreatif, sehingga dapat mencetak generasi yang kreatif dan inovatif di masa yang akan datang. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Guru Harus Bangun Kreativitas Siswa

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2012/11/guru-harus-bangun-kreativitas-siswa.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Guru Harus Bangun Kreativitas Siswa

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Guru Harus Bangun Kreativitas Siswa

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger