Jangan Anggap Sepele Jika Mulai Merasakan Sakit Kepala Di Belakang

Written By Unknown on Sabtu, 04 April 2015 | 12.14

TRIBUNJABAR.CO.ID - Pernahkah Anda mengalami sakit kepala secara tidak disadari atau secara tiba-tiba? Waspadalah karena hal tersebut kemungkinan Anda mengalami penyakit yang berbahaya bagi tubuh.

Rasa sakit merupakan cara tubuh untuk memberi alarm pada Anda bahwa ada sesuatu yang tidak beres sedang terjadi dengan kesehatan, ada rasa sakit yang tidak perlu dicemaskan, tapi ada pula yang merupakan sinyal penting yang tidak boleh diabaikan dan harus mendapatkan penanganan khusus.

Dikutip dari laman doktersehat.com, berikut jenis-jenis sakit kepala yang sering diderita :

1.Sakit kepala yang disebabkan tegang

Awalnya gejala ketegangan ini terjadi di daerah bahu, tengkorak dan otot leher yang diakibatkan karena tekanan emosional. Permulaan rasa sakitnya dari kepala belakang lalu merambat ke bagian depan, kemudian ke bagian dua sisi kepala.

2.Sakit kepala yang disebabkan migren

Sakit kepala yang disebabkan migren biasanya akan dirasakan lebih berat daripada sakit kepala yang disebabkan karena ketegangan, sakit kepala ini terjadi biasanya di satu sisi kepala saja, terkadang juga di bagian belakang salah satu mata. Sakit kepala ini sering disebut dengan sakit kepala sebelah, untuk wanita bisa tiga kali lebih banyak dari laki-laki dalam menderita migren. Perubahan hormonal merupakan penyebab utamanya.


Anda sedang membaca artikel tentang

Jangan Anggap Sepele Jika Mulai Merasakan Sakit Kepala Di Belakang

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2015/04/jangan-anggap-sepele-jika-mulai.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Jangan Anggap Sepele Jika Mulai Merasakan Sakit Kepala Di Belakang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Jangan Anggap Sepele Jika Mulai Merasakan Sakit Kepala Di Belakang

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger