Begini Penjelasan Anies Baswedan Soal UN Online

Written By Unknown on Sabtu, 28 Februari 2015 | 12.14

BANDUNG, TRIBUN - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan meluruskan tentang adanya UN Online di tahun 2015 ini. Sebelumnya, banyak pihak khususnya insan pendidikan yang berpolemik mengenai adanya isu UN Online.

"Bukan UN Online, tapi ujian berbasis komputer. Itu dilaksanakan di sekolah-sekolah yang menyatakan siap," kata Anies seusai acara Seminar Pendidikan Karakter di Museum Konferensi Asia Afrika (KAA), Jalan Asia Afrika, Sabtu (28/2).

Anies mengatakan ujicoba tersebut dilakukan di sekitar 500 sekolah di seluruh Indonesia. Kebanyakan merupakan sekolah SMK karena memiliki fasilitas komputer yang lebih lengkap.

"Lima ratus sekolah ini adalah SMA atau SMK dan sekolah yang bersedia, bukan yang ditunjuk. Mayoritas SMK karena mereka yang sudah siap dan memiliki fasilitas komputer lebih lengkap. Sekali lagi digarisbawahi sekolah yang menyatakan bersedia ikut dalam ujicoba kalau sekolahnya tidak bersedia ya tidak (ikut ujicoba)," katanya. (isa)


Anda sedang membaca artikel tentang

Begini Penjelasan Anies Baswedan Soal UN Online

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2015/02/begini-penjelasan-anies-baswedan-soal.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Begini Penjelasan Anies Baswedan Soal UN Online

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Begini Penjelasan Anies Baswedan Soal UN Online

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger