CIAMIS, TRIBUN - Perburuan coach Persib Djadjang Nurdjaman untuk mendapatkan penyerang andal dari Burkina Paso, Koh Troare, sampai Jumat (23/1) siang tampaknya belum membuahkan hasil. Setidaknya sampai Jumat (23/1) siang Troare belum nongol di Ciamis. Padahal rencananya Jumat (23/1) Troare sudah tiba di Bandung dan segera bergabung dengan Persib yang sudah berada di Ciamis.
"Informasinya hari ini ia (Troare) masih di Bangkok lagi ngurusin visa. Jadi belum masuk Indonesia," ujar coach Djanur kepadaTribun usai latihan Persib di Stadion Galuh Ciamis, JUmat (23/1) siang.
Meski Koh Troare belum juga bergabung, coach Djanur tidak kecewa. "Waktu masih panjang. Kick off ISL kan baru tanggal 20/2 nanti, pendaftaran pemain kan belum tutup. Jadi masih ada waktu," katanya.
Dengan belum nongolnya Koh Troare tersebut menurut coach Djanur sudah dipastikan, striker asal Burkina Paso Afrika tersebut tidak akan turun membela Persib saat menghadapi tuan rumah PSGC pada pertandingan ujicoba di Stadion Galuh Sabtu (23/1) sore besok.
Dan coach Djanur menyebutkan akan kembali menurunkan Maycon Caliburi dan Nicolas Vigneri, dua striker asing yang masih menjalani seleksi pada pertandingan Persib lawan tuan rumah PSGC tersebut (sta)
Anda sedang membaca artikel tentang
Penyerang Asing Koh Traore Batal Perkuat Persib
Dengan url
http://jabarsajalah.blogspot.com/2015/01/penyerang-asing-koh-traore-batal.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Penyerang Asing Koh Traore Batal Perkuat Persib
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Penyerang Asing Koh Traore Batal Perkuat Persib
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar