Urrutia Yakin Napoli Ketakutan Hadapi Bilbao di Play Off Liga Champions

Written By Unknown on Sabtu, 09 Agustus 2014 | 12.14

Presiden Athletic Bilbaco, Jose Urrutia mengatakan jika tak ada tim yang ingin menghadapi Bilbao dalam babak play-off Liga Champions 2014-15. Menurut dia, tim sekelas Napoli saja gentar saat mendapatkan Bilbao dalam undian play-off Liga Champions.

Urrutia mengatakan jika menghadapi Napoli pada babak play-off Liga Champions merupakan laga yang sulit. Namun, dirinya yakin tim besutan Rafael Benitez itu ketakutan menghadapi klub miliknya tersebut.

'Kami akan menghadapi lawan sehebat Napoli, tapi kami ingin lolos dan melanjutkan bermain di kompetisi tersebut,' ujar Urrutia, seperti dikutip Football Italia.

'Tak ada tim yang inginkan kami sebagai lawannya, dan Napoli pun sudah mengkonfirmasi hal tersebut,' kata dia.

Sebelumnya Benitez juga sempat mengeluhkan undian play-off Liga Champions yang mengharuskan tim mereka menghadapi tim asal Spanyol tersebut.

''Dari lima lawan yang mungkin kami hadapi, Bilbao adalah undian paling berat. Mereka tim yang memainkan sepak bola indah dan 50 ribu fans pada laga kandang mereka di San Mames adalah dukungan yang sangat besar,' kata Benitez. (Damar)


Anda sedang membaca artikel tentang

Urrutia Yakin Napoli Ketakutan Hadapi Bilbao di Play Off Liga Champions

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2014/08/urrutia-yakin-napoli-ketakutan-hadapi.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Urrutia Yakin Napoli Ketakutan Hadapi Bilbao di Play Off Liga Champions

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Urrutia Yakin Napoli Ketakutan Hadapi Bilbao di Play Off Liga Champions

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger