Kapolri: Prajurit-prajurit Saya Benar, Tidak Ada yang Salah

Written By Unknown on Selasa, 26 Agustus 2014 | 12.14

JAKARTA, TRIBUN — Kapolri Jenderal (Pol) Sutarman menegaskan, anak buahnya telah bertindak tepat dalam mengamankan aksi massa pendukung Prabowo Subianto di sekitar Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, saat sidang putusan Mahkamah Konstitusi (MK).

"Kalau langkah teknis dan taktis sesuai dengan protap (prosedur tetap), sesuai dengan peraturan, maka prajurit-prajurit saya benar. Tidak ada yang salah," kata Sutarman di Mapolda Metro Jaya, Selasa (26/8/2014).

Hal itu dikatakannya menanggapi rencana tim Prabowo-Hatta yang akan melaporkan aparat kepolisian ke Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM). Polri dinilai telah bertindak represif terhadap massa Prabowo-Hatta.

Menurut Sutarman, tindakan melakukan penembakan dengan peluru karet masuk ke tahap keenam dalam penanganan massa yang diatur dalam Peraturan Kapolri Nomor 1 Tahun 2009.

Perlawanan massa yang dilakukan saat putusan sidang MK kemarin masuk dalam perlawanan tingkat lima, belum tingkat enam. Artinya, sudah bertindak agresif yang membahayakan. Dengan demikian, penanganan yang harus dilakukan sesuai dengan peraturan tersebut adalah dengan kendali senjata tumpul. Contohnya, dengan menggunakan gas air mata atau tongkat polisi. Penanganan pada tahap kelima belum menggunakan peluru karet.

"Peluru karet itu sampai tahap enam, makanya kalau dibilang ada yang tertembak peluru karet, itu kita pelurunya dari mana," ujar Sutarman.

Secara keseluruhan, Sutarman tetap menganggap polisi sudah bertugas dengan baik. Unjuk rasa yang marak dilakukan tetap dizinkan karena itu merupakan hak masyarakat. Pihaknya hanya bertugas untuk melayani dan mengamankan situasi. "Ini adalah proses demokrasi. Rakyat kita sedang berpesta," ujarnya. (kompas.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

Kapolri: Prajurit-prajurit Saya Benar, Tidak Ada yang Salah

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2014/08/kapolri-prajurit-prajurit-saya-benar.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kapolri: Prajurit-prajurit Saya Benar, Tidak Ada yang Salah

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kapolri: Prajurit-prajurit Saya Benar, Tidak Ada yang Salah

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger