Bus Tak Datang, Puluhan Pemudik Telantar di Sukabumi

Written By Unknown on Sabtu, 26 Juli 2014 | 12.14

SUKABUMI, TRIBUN - Puluhan pemudik tujuan Yogyakarta dan Jawa Tengah terlantar di Terminal Sudirman Sukabumi, hingga Sabtu (26/7/2014). Pasalnya, bus yang akan mengangkut mereka tidak datang ke terminal.

"Saya sudah lama menunggu bus tujuan Yogyakarta, padahal janjinya tadi siang sudah berangkat. Tetapi sampai saat ini belum ada kepastian dari Perusahaan Otomotif Bus Triaffary untuk memberangkatkan kami," kata salah seorang pemudik Joko kepada wartawan, Jumat.

Menurut Joko, tidak hanya dirinya yang terlantar di Terminal Pemberangkatan Sudirman Sukabumi ini. Ada puluhan pemudik lainnya dengan tujuan yang sama belum juga diberangkatkan. Bahkan, penumpang tidak menemukan awak bus dan petugas PO Bus Triaffary.

Selain itu, informasi yang didapat dari para penumpang lainnya, petugas tiket sedang berada di garasi, namun setelah dicari tetap tidak ada. Akhirnya mereka harus kecewa dan kembali menunggu lama akibat terlambatnya kedatangan bus tujuan Yogyakarta dan Jawa Tengah tersebut.

"Belum ada kepastian dari pihak PO bus kapan kami akan diberangkatkan, seharusnya ada pemberitahuan kepada kami sehingga tidak harus menunggu berjam-jam yang akibatnya saya, suami dan kedua anak saya terlantar di terminal," kata pemudik lainnya, Dewi.

Sampai saat ini, pihak PO Bus Triaffary belum bisa dikonfirmasi dan belum ada keterangan resmi dari managemen perusahaan tersebut.

Selain itu, Unit Pelaksana Teknis Daerah Terminal Sudirman Kota Sukabumi pun belum bisa dikonfirmasi atas terlantarnya puluhan penumpang itu. (kompas.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

Bus Tak Datang, Puluhan Pemudik Telantar di Sukabumi

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2014/07/bus-tak-datang-puluhan-pemudik-telantar.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Bus Tak Datang, Puluhan Pemudik Telantar di Sukabumi

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Bus Tak Datang, Puluhan Pemudik Telantar di Sukabumi

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger