GARUT, TRIBUN - Menjelang Idulfitri, Polres Garut mengamankan 19 orang yang diduga meresahkan masyarakat, Sabtu (26/7). Mereka yang ditangkap di antaranya adalah preman, calo, sampai pengedar proposal palsu yang ditujukan kepada sejumlah toko. </ br></ br> Kapolres Garut, AKBP Arif Rachman, mengatakan pengamanan tersebut dilakukan dalam rangka cipta kondisi menjelang Idulfitri. Dari hasil operasi tersebut, 19 orang ini diduga meresahkan masyarakat. </ br></ br> "Mereka meresahkan dengan bentuk kegiatan percaloan, mabuk-mabukan, mengamen, meminta THR ke toko-toko dengan berkedok proposal, dan lain-lain," kata Kapolres, Minggu (27/7). </ br></ br> Polres Garut menangkap empat calo yang beroperasi di Terminal Guntur, Garut Plaza, Jalan Ahmad Yani, dan Sukadana. Mereka adalah HE, HI, IS, dan WA. </ br></ br> Selain itu, Polres Garut pun menangkap lima pengamen, yakni OT, AJ, YM, TT, dan RA. Mereka kerap beroperasi dengan meresahkan warga di Jalan Ciledug dan Garut Plaza. Dalam operasi preman itu, NA dan TO diamankan di Jalan Ahmad Yani dan Jalan Guntur karena mabuk. </ br></ br> Lima orang yang diduga mengedarkan proposal ke sejumlah toko di Pasar Induk Guntur dan Garut Plaza adalah RI, AR, AH, PE, dan US. Sedangkan BA, TA, dan DJ ditangkap karena menjual barang secara paksa terhadap angkutan umum di Jalan Guntur. </ br></ br> Polres Garut pun mengamankan uang Rp 10.000 dari tangan mereka bersama lima lembar fotokopi proposal KPJ (Kelompok Pengamen Jalanan). Sementara, pelaku sudah diamankan di Kantor Satreskrim Polres Garut dan masih dalam pemeriksaan perkembangan. </ br></ br> Selain 999 personel yang mengamankan jalur mudik, Polres Garut menyiagakan sepertiga personelnya untuk menjaga keamanan di kawasan Garut. Mereka bertugas mengamankan Garut dari tindak kriminal. (*)
Anda sedang membaca artikel tentang
19 Orang yang Bikin Resah Diamankan Polres Garut
Dengan url
http://jabarsajalah.blogspot.com/2014/07/19-orang-yang-bikin-resah-diamankan.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
19 Orang yang Bikin Resah Diamankan Polres Garut
namun jangan lupa untuk meletakkan link
19 Orang yang Bikin Resah Diamankan Polres Garut
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar