Sore ini, SBY Dikukuhkan Jadi Guru Besar Ilmu Ketahanan Nasional

Written By Unknown on Kamis, 12 Juni 2014 | 12.14

JAKARTA, TRIBUN - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan dikukuhkan sebagai guru besar bidang Ilmu Ketahanan Nasional dari Universitas Pertahanan. Prosesi pengukuhan guru besar ini akan dilakukan di IPSC Sentul, Jawa Barat, Kamis (11/6/2014) sore ini.

Berdasarkan agenda kepresiden dari Biro Pers Istana, prosesi pengukuhan guru besar dilakukan di kampus Universitas Pertahanan pada pukul 16.00 WIB. Prosesi akan digelar dengan melaksanakan sidang terbuka Senat Akademik Universitas Pertahanan.

Dalam kesempatan tersebut, juga SBY akan menyampaikan orasi ilmiah berjudul "Perdamaian dan Keamanan dalam Dunia Yang Berubah: Tantangan Penyusunan Grand Strategy bagi Indonesia".

Unhan menilai SBY memiliki penguasaan ilmu ketahanan nasional. Rektor Unhan, Laksamana Madya (TNI) Desi Albert Mamahit mengatakan, SBY menguasai ilmu ketahanan yang diperoleh dari berbagai pendidikan militer dan non-militer.

SBY juga memiliki latar belakang akademik yang dibutuhkan untuk memperoleh guru besar, misalnya gelar Master of Art (MA) di bidang manajemen dari Webster University, AS, dan gelar doktor bidang ekonomi pertanian dari Institut Pertanian Bogor.

Kepala Pusat Komunikasi Publik Kementerian Pertahanan Brigadir Jenderal (TNI) Sisriadi menambahkan, SBY juga telah memberikan kuliah umum di Unhan selama dua tahun terakhir. Di kampus tersebut, SBY mengajar mata kuliah "Kepemimpinan Strategis".  (Sabrina Asril/kompas.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

Sore ini, SBY Dikukuhkan Jadi Guru Besar Ilmu Ketahanan Nasional

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2014/06/sore-ini-sby-dikukuhkan-jadi-guru-besar.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Sore ini, SBY Dikukuhkan Jadi Guru Besar Ilmu Ketahanan Nasional

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Sore ini, SBY Dikukuhkan Jadi Guru Besar Ilmu Ketahanan Nasional

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger