WASHINGTON, TRIBUN - Paul George mencetak 23 poin dan delapan rebound untuk membawa Indiana Pacers meraih kemenangan 85-63 atas Washington Wizards pada laga ketiga semifinal Wilayah Timur babak play-off NBA, Jumat (9/5) malam waktu setempat (Sabtu pagi WIB).
Kemenangan ini sekaligus membalas kekalahan Pacers di kandang pada laga pertama, Senin (5/5). Pacers sementara memimpin 2-1.
Persaingan kedua tim berlangsung imbang. Kuarter pertama berakhir 17 sama. Pada akhir kuarter kedua, Pacers hanya unggul satu angka, 34-33.
Keunggulan Pacers terbentuk pada kuarter tiga. Mereka menerapkan pertahanan ketat dan berhasil menahan laju poin Wizards di angka 12. Sementara George dkk menghasilkan 26 poin di kuarter ini.
Dukungan riuh penonton yang memadati Verizon Center tak mampu mengangkat performa pasukan Wizards. Mereka masih gagal memproduksi poin lebih dari Pacers dan akhirnya harus mengakui keunggulan sang tamu.
"Ini mungkin pertandingan paling buruk sejauh ini, tetapi inilah gaya bermain kami," kata George seputar permainan bertahan yang diterapkan Pacers. "Inilah yang kami lakukan. Terserah kamu suka atau tidak, apakah penggemar menonton pertandingan kami atau tidak, bertahan adalah permainan kami."
Wizards masih akan jadi tuan rumah pada laga keempat yang berlangsung Minggu (11/5). (kompas.com)
Indiana Pacers 2-1 Washington Wizards
Laga 1 (5/5/2014): Washington Wizards 102-96 Indiana Pacers
Laga 2 (7/5/2014): Washington Wizards 82-86 Indiana Pacers
Laga 3 (9/5/2014): Indiana Pacers 85-63 Washington Wizards
Anda sedang membaca artikel tentang
Pacers Berbalik Unggul atas Wizards
Dengan url
http://jabarsajalah.blogspot.com/2014/05/pacers-berbalik-unggul-atas-wizards.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Pacers Berbalik Unggul atas Wizards
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Pacers Berbalik Unggul atas Wizards
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar