3 Anggota KPPS Meninggal Saat Pemilu

Written By Unknown on Jumat, 11 April 2014 | 12.14

JAKARTA, TRIBUN - Pemungutan suara Pemilu Legislatif 9 April 2014 menyisakan duka. Setidaknya ada tiga orang petugas kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) di tiga lokasi meninggal dunia saat bertugas di tempat pemungutan suara (TPS).

"Ketua KPPS di Kecamatan Sukadana, Lampung Timur, meninggal dunia setelah pingsan di saat pemungutan suara," ujar Komisioner KPU Sigit Pamungkas, di Gedung KPU, Jakarta Timur, Kamis (10/4/2014).

Selain itu, Yusirwan, anggota KPPS di TPS 9, Kelurahan Lingkar Barat, Kecamatan Gading Cempaka, Kota Bengkulu, Bengkulu. Sigit menuturkan, Yusirwan meninggal dunia pada pukul 19.00 WIB ketika sedang melakukan penghitungan suara.

"Selain itu ada Ketua KPPS untuk TPS 15 di Kelurahan Limau Manis Selatan, Kecamatan Pauh, Kota Padang, Sumatera Barat. Yang bersangkutan meninggal ketika sedang menjalankan tugas penghitungan suara," kata Sigit.

Sigit mengatakan, tugas yang dilakukan anggota KPPS memang tidak mudah. Mereka dituntut harus berkonsentrasi penuh mengawal penyelenggaraan pemilu. "Kalau dokter lalai, hanya satu orang yang korban, tetapi kalau petugas KPPS lalai, bisa jadi rusuh," katanya.

Ia menambahkan, penyelenggaraan Pemilu 2014 di tingkat TPS lebih rumit dibandingkan pemilu terdahulu. Tugas anggota KPPS lebih banyak. Misalnya, menyalin perolehan suara dari formulir C1 plano ke formulir C1 folio. Formulir C1 folio adalah hak saksi partai politik. (Deytri Robekka Aritonang/kompas.com)


Anda sedang membaca artikel tentang

3 Anggota KPPS Meninggal Saat Pemilu

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2014/04/3-anggota-kpps-meninggal-saat-pemilu.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

3 Anggota KPPS Meninggal Saat Pemilu

namun jangan lupa untuk meletakkan link

3 Anggota KPPS Meninggal Saat Pemilu

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger