Penyebar Ranjau Paku Ditangkap Warga di Jalan KH Hasyim Ashari

Written By Unknown on Jumat, 27 Desember 2013 | 12.14

JAKARTA, TRIBUN - Pelaku penebar ranjau paku di jalan KH. Hasyim Ashari berhasil ditangkap warga. Warga yang kesal melihat kejadian ini langsung memukuli pelaku. Tak hanya itu, sepeda motor Mio yang tidak ada plat nomor milik pelaku yang digunakan untuk menebar paku, dibakar massa hingga tinggal kerangkanya saja.

Dalam kondisi babak belur, pelaku yakni Al Isman (27 tahun) warga Purworejo, oleh sejumlah warga langsung diserahkan ke Polsek Metro Gambir, Jakarta Pusat. Peristiwa ini terjadi, ketika sejumlah warga melihat pelaku menebar paku di sepanjang jalan KH. Hasyim Ashari arah Cideng, Jumat (27/12/2013), pagi.

Menurut petugas operator radio handy talky (HT) TMC Polda Metro Jaya, Aiptu Sutiman, tertangkapnya pelaku sekitar pukul 09.02 WIB.

"Pelaku ditangkap oleh warga, di jalan KH Hasyim Ashari," jelas dia.

Geram dengan ulah pelaku, massa langsung membakar kendaraan dan menghakimi pelaku. Setelah puas memukuli pelaku, massa menyerahkan ke Polsek Metro Gambir.

"Sepeda motor dan pelaku saat ini diamankan di Polsek Metro gambir, Jakarta Pusat." jelas Sutiman.

Jalan KH. Hasyim Ashari merupakan salah satu kawasan rawan ranjau paku di Jakarta. Polisi menghimbau, bagi pemotor agar berhati-hati melintas jalan tersebut. (hasanuddin aco)


Anda sedang membaca artikel tentang

Penyebar Ranjau Paku Ditangkap Warga di Jalan KH Hasyim Ashari

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2013/12/penyebar-ranjau-paku-ditangkap-warga-di.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Penyebar Ranjau Paku Ditangkap Warga di Jalan KH Hasyim Ashari

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Penyebar Ranjau Paku Ditangkap Warga di Jalan KH Hasyim Ashari

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger