Ronaldo Pastikan Kemenangan Portugal atas Swedia

Written By Unknown on Sabtu, 16 November 2013 | 12.14

LISABON, TRIBUN - Cristiano Ronaldo menjadi pembeda laga Portugal kontra Swedia pada leg pertama play-off Piala Dunia 2014 di Stadion da Luz, Lisabon, Jumat (15/11/2013). Gol Ronaldo pada menit ke-82 memastikan kemenangan Portugal 1-0 atas Swedia.

Kedua tim menurunkan formasi terbaik sejak awal laga. Portugal dan Swedia sama-sama memainkan pemain terbaiknya, Cristiano Ronaldo dan Zlatan Ibrahimovic.

Kesempatan pertama didapat tuan rumah lebih dahulu pada menit ke-5. Umpan terobosan Raul Meireles diterima Joao Moutinho yang tinggal berhadapan dengan kiper Andreas Isaksson. Moutinho sempat menggocek Isaksson. Namun setelah itu, sepakannya hanya melenceng tipis dari gawang Swedia.

Setelah saling jual beli serangan, Swedia baru mendapatkan peluang mencetak gol pada menit ke-22. Pelanggaran di depan kotak penalti Portugal membuahkan tendangan bebas untuk Swedia. Sayangnya, tendangan Kim Kallstrom melebar dari gawang Rui Patricio. Babak pertama berakhir imbang 0-0.

Pertandingan kembali berjalan dengan tempo cepat pada babak kedua. Peluang pertama setelah jeda dihasilkan Meireles pada menit ke-61. Namun, sepakan Meireles hanya menyamping dari sasaran.

Pada menit ke-76, Ronaldo diganjar kartu kuning oleh wasit Nicola Rizzoli. Ronaldo dianggap melakukan pelanggaran kepada kiper Swedia, Isaksson.

Namun, memasuki menit ke-82, Ronaldo membayar tuntas kesalahannya itu. Berawal dari umpan silang Miguel Veloso, Ronaldo berhasil menyambar bola melalui sundulan sambil menjatuhkan badan. Gawang Swedia bergetar dan Portugal unggul 1-0.

Gol tersebut meningkatkan mental para pemain Portugal. Pada menit ke-86, Ronaldo nyaris mencetak gol kedua ke gawang Swedia. Namun kali ini, sundulan Ronaldo hanya membentur mistar gawang Swedia.

Kegagalan itu menutup pertandingan leg pertama. Portugal berhasil menang 1-0 atas Swedia. Pada leg kedua, Portugal akan gantian bertandang markas Swedia di Stadion Friend, Solna, Selasa (19/11/2013).

Susunan pemain

Portugal: 12-Rui Patricio; 21-Joao Pereira, 2-Bruno Alves, 3-Pepe, 5-Fabio Coentrao; 16-Raul Meireles (20-Josue 78), 4-Miguel Veloso, 8-Joao Moutinho; 17-Luis Nani, 23-Helder Postiga (9-Hugo Almeida 66), 7-Cristiano Ronaldo
Pelatih: Paulo Bento

Swedia: 1-Andreas Isaksson; 2-Mikael Lustig, 3-Mikael Antonsson, 4-Per Nilsson, 5-Martin Olsson; 6-Rasmus Elm (16-Pontus Wernbloom 72), 9-Kim Kallstrom (8-Anders Svensson 78); 7-Sebastian Larsson, 11-Johan Elmander (14-Alexander Gerndt 88), 19-Alexander Kacaniklic; 10-Zlatan Ibrahimovic
Pelatih: Erik Hamren

Wasit: Nicola Rizzoli (Italia)


Anda sedang membaca artikel tentang

Ronaldo Pastikan Kemenangan Portugal atas Swedia

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2013/11/ronaldo-pastikan-kemenangan-portugal.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Ronaldo Pastikan Kemenangan Portugal atas Swedia

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Ronaldo Pastikan Kemenangan Portugal atas Swedia

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger