LEMBANG, TRIBUN - Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan secara resmi membuka kegiatan "Pameran Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri Perdesaan tingkat Provinsi Jawa Barat di Abadi Hass, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB), Kamis (7/11).
Pameran ini diikuti seluruh kabupaten di Jawa Barat dengan menampilkan berbagai kerajinan dan hasil karya kelompok masyarakat perdesaan yang memperoleh bantuan PNPM Mandiri Perdesaan. Gubernur yang didampingi Bupati KBB, Abubakar berkesempatan untuk meninjau setiap stand pameran.
Pembukaan pameran ini ditandai dengan pemukulan kendang yang dilakukan oleh Gubernur Ahmad Heryawan, Bupati KBB Abubakar, serta pejabat dari Direktorat Jendral Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kementerian Dalam Negeri selaku pembina PNPM Mandiri Perdesaan tingkat nasional. (*)
Anda sedang membaca artikel tentang
Gubernur Buka Pameran PNPM Mandiri Perdesaan
Dengan url
http://jabarsajalah.blogspot.com/2013/11/gubernur-buka-pameran-pnpm-mandiri.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Gubernur Buka Pameran PNPM Mandiri Perdesaan
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Gubernur Buka Pameran PNPM Mandiri Perdesaan
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar