Sebelum Terjun, Truk Sempat Diganjal

Written By Unknown on Sabtu, 21 September 2013 | 12.14

CIANJUR, TRIBUN -  Situasi jalan tengah sepi ketika sebuah truk bermuatan batako terjun bebas ke dasar Sungai Cikundul, Jalan Raya Ciloto, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jumat (20/9) malam. Itu sebabnya tidak ada korban jiwa dalam perisitiwa tersebut.

Kanit Laka Polres Cianjur, Ipda Tenda Sukendar, mengatakan, kondektur sopir pun sempat memasang ganjal pada ban truk. Namun antisipasi tersebut tak membuahkan hasil lantaran truk terlanjur meluncur deras ke arah Sungai Cikundul.

"Begitu lepas kendali, truk itu menabrak pembatas Jembatan Cikundul sampai akhirnya terjatuh ke dasar sungai yang ketinggiannya mencapai 15 meter. Truk sendiri dalam posisi terbalik," kata Tenda kepada Tribun di lokasi kejadian beberapa saat lalu.

Peristiwa nahas itu terjadi sekitar pukul 23.30. Truk mitsubishi dengan nomor polisi B 9674 GYT itu diduga tidak kuat ketika melintasi jalan menanjak. Akibatnya truk yang dikemudikan Dina Rudiana (45) itu berjalan mundur.

"Berdasarkan keterangan sopir dan saksi mata, truk ini melaju dari arah Bogor menuju Cianjur untuk membawa pesanan batako. Tapi ketika di tanjakan Cikundul dengan posisi meniku ke kiri sopir diduga telat mengoper gigi sehingga truk berjalan mundur," kata Tendi.

Hingga berita ini ditulis, pihak Polres Cianjur tengah mengevakuasi kendaraan tersebut. Pantauan Tribun badan truk bagian atas mengalami penyok. "Kami usahakan jam 12 sudah selesai diangkat. Dan saat ini sopir dan kondekturnya ada di Polres Cianjur untuk memberikan keterangan lebih lanjut," kata Tenda. (*)


Anda sedang membaca artikel tentang

Sebelum Terjun, Truk Sempat Diganjal

Dengan url

http://jabarsajalah.blogspot.com/2013/09/sebelum-terjun-truk-sempat-diganjal.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Sebelum Terjun, Truk Sempat Diganjal

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Sebelum Terjun, Truk Sempat Diganjal

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger