* Gubernur pun Beri Dukungan Untuk Persib
Oleh Kemal Setia Permana & Taufik Ismail
SUASANA Graha Persib di Jalan Sulanjana terlihat begitu ramai dan penuh, Kamis (1/8) petang. Di lantai satu yang merupakan bagian kafe atau tempat bersantap dan bersantai, deretan puluhan kursi tak menyisakan kursi kosong.
Karena penuhnya ruangan, beberapa orang nampak hanya berdiri saja sambil mengarahkan pandangannya ke arah bagian utama yaitu bagian panggung.
Graha Persib, Kamis sore itu memang terlihat lebih ramai dari biasanya. Menjelang hari raya Idulfitri 1434 Hijriyah yang tinggal beberapa hari ke depan, para penggawa Pangeran Biru memanfaatkan waktu luang dengan melakukan silaturahmi dan buka bersama dengan seluruh ofisial dan manajemen PT Persib Bandung Bermartabat.
Acara yang digelar secara sederhana ini terasa begitu istimewa dan berkesan karena hadirnya Gubernur Jawa Barat, perwakilan Kodam III/Siliwangi, Pemkot Bandung, tokoh Jawa Barat serta tentu saja pucuk pimpinan PT PBB Glen Sugita yang disertai Komisaris Kuswara S Taryono dan jajarannya. Sudah barang tentu Manajer Persib Umuh Muchtar dan pelatih Djadjang Nurdjaman turut hadir bersama para pemain lainnya.
Acara silaturahmi dan buka puasa bersama kali ini memang lebih istimewa. Selain dihadiri para pejabat penting dan tokoh Jawa Barat, juga karena kepulangan Persib dari tur Kalimantan yang menghasilkan perbaikan peringkat Persib di klasemen sementara Liga Super Indonesia ke posisi tiga dari posisi empat sebelumnya.
Dalam acara ini, tidak seluruh pemain Persib hadir karena sebagian pemain sudah memutuskan mudik duluan ke kampung halaman masing-masing. Sementara seorang pemain, Atep, harus mendampingi istrinya yang Kamis siang melahirkan putri kedua mereka.
"Namun meski tidak semua pemain hadir, kami sangat bergembira dengan digelarnya acara ini, meski sederhana namun memberi makna dan motivasi kepada kami semua, terutama para pemain untuk bisa memberikan yang terbaik bagi masyarakat Jawa Barat," kata Umuh Muchtar saat memberikan sambutan.
Umuh mengatakan, kebersamaan yang dibangun melalui silaturahmi kali ini memang terasa lebih istimewa dengan kehadiran para tokoh Jabar, termasuk Gubernur Ahmad Heryawan dan Kasdam III/Slw Brigjen TNI Suyatno.
"Baru kali ini Pak Gubernur menghadiri acara Persib, ini merupakan dukungan dan motivasi besar bagi kami semua," ujar Umuh.
Dalam kesempatan itu, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan juga mengaku sangat bangga dengan keberadaan Persib Bandung sebagai tim besar di Indonesia. Persib, kata Heryawan, merupakan klub milik warga Jabar yang memiliki sejarah panjang dan sarat prestasi.
"Maka tidak heran jika warga Jabar menginginkan Persib untuk juara. Jika tidak tahun ini, kami semua berharap tahun depan (Persib) bisa juara, karena kesempatan itu (juara ISL) sudah tertutup musim ini. Namun saya berharap Persib masih bisa memberikan yang terbaik. Masih ada kesempatan mengejar peringkat dua dan kesempatan itu masih terbuka lebar," kata Heryawan.
Heryawan juga memberikan motivasi kepada para pemain bahwa Persib bisa melakukan yang terbaik untuk warga Jabar yaitu meraih peringkat dua.
"Masih ada lima pertandingan sisa, dua di kandang, dua tandang, dan satu lagi melawan Persija. Minimal tiga pertandingan bisa poin penuh, tapi kalau bisa semaunya sapu bersih," katanya disambut tepuk tangan hadirin.
Sebagai bentuk dukungan lainnya, Gubernur juga menyempatkan diri menandatangani jersey Persib. Hal itu diharapkan bisa memotivasi para pemain agar bisa berjuang maksimal di akhirakhir kompetisi 201-2013 untuk posisi paling rasional, posisi dua. (*)
Anda sedang membaca artikel tentang
Buka Bersama Gubernur Jadi Motivasi Besar
Dengan url
http://jabarsajalah.blogspot.com/2013/08/buka-bersama-gubernur-jadi-motivasi.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Buka Bersama Gubernur Jadi Motivasi Besar
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Buka Bersama Gubernur Jadi Motivasi Besar
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar